Fakta Unik Bandung Ibukota Jabar Yang lagi Populer
Fakta Unik Bandung Ibukota Jabar – Kota Bandung saat ini sudah cukup populer karena kemajuan kuliner, wisata dan masih banyak lagi. Banyak Wisatawan berbondong-bondong menghabiskan masa berliburnya di Bandung. Bandung Ibukota Provinsi Jawa Barat (Jabar) yang luasnya 167,77 km persegi.
Fakta-fakta Kota Bandung
1. Kota Kembang
Kota Bandung memang lebih dikenal dengan julukan ‘Kota Kembangnya’. Tetapi ada beberapa yang mendefinisikan julukan tersebut. Menilai julukan itu diberikan karena pada zaman dulu kota ini sangat cantik dengan ditumbuhi banyaknya pohon-pohon dan bunga-bunga yang indah dan menyejukkan.
2. Paris Van Java
Bandung adalah Paris-nya Pulau Jawa. Dari zaman dulu, banyak orang senang dengan suasana Bandung yang sejuk. Bisa diduga merekalah yang memberikan julukan Bandung sebagai Paris Van Java atau Paris dari pulau Jawa. Mereka menilai keindahan alam Kota Bandung dan suhu udaranya yang ingin setara dengan keindahan Kota Paris.
3. The City Of Pigs
The City Of Pigs ini adalah julukan paling buruk, ‘The City of Pigs’ . Julukan ini merupakan bentuk sindiran menohok dari blogger, Inna Savova (21) yang berasal dari Bulgaria.
4. Kota Kreatif
Hal ini dikarenakan kota yang ada di Jabar tersebut merupakan salah satu pusat inovasi dalam hal kreativitas (creativity) dan kewirausahaan (entrepreneurship) di Indonesia. Pada Tahun 2007 Bandung juga dikukuhkan sebagai Kota Kreatif oleh British Counsil dengan menjadikannya sebagai pilot project kota kreatif se-Asia Timur.
5. Kota Wisata
Bandung juga sangat banyak tempat wisata yang sangat direkomendasikan untuk menghabiskan masa liburan kamu atau hanya sekedar melepas penat. Banyak juga tempat wisata yang mengedukasi untuk orang dewasa bahkan sampai anak-anak.
6. Bandung Lautan Api
Bandung Lautan Api merupakan peristiwa kebakaran besar yang terjadi di Bandung pada tanggal 23 Maret 1946. Dalam waktu tujuh jam, sekitar 200.200 penduduk Bandung membakar rumah mereka dan meninggalkan Bandung ke daerah pegunungan di Selatan Bandung. Ini bertujuan untuk mencegah antara sekutu dan tentara NICA Belanda dapat memanfaatkan Bandung sebagai markas strategis militer dalam perang Kemerdekaan Indonesia.
7. Kota Film
Bandung menjadi lokasi pembuatan film Indonesia pertama berjudul “Lutung Kasarung” . Film ini juga ditayangkan pertama kali di Bandung pada tanggal 31 Desember 1929.
Inilah beberapa contoh Fakta Unik Bandung Ibukota Jabar yang dapat anda ketahui radiorodjabandung.com